Grand Galaxy Park Presents MAYgical: The Fantabulous Fest of Energy

Grand Galaxy Park Presents MAYgical: The Fantabulous Fest of Energy

— In this article

Grand Galaxy Park Mall, salah satu destinasi pusat perbelanjaan untuk keluarga di Bekasi, menghadirkan acara spesial bertajuk MAYgical: The Fantabulous Fest of Energy. Acara ini akan berlangsung mulai tanggal 3 Mei hingga 2 Juni 2024. Dalam rangkaian acara ini, pengunjung dapat langsung ikut berpartisipasi dalam kemeriahan acara yang seru serta edukatif. Yuk kita llihat lebih dalam tentang acara-acara seru  yang akan berlangsung dalam event MAYgical.

MAYgical: The Fantabulous Fest of Energy.

MAYgical sendiri diharapkan dapat menjadi festival yang dipenuhi dengan energi positif serta semangat bagi masyarakat luas. Selama periode festival ini, Grand Galaxy Park akan menggelar berbagai rangkaian acara dan aktivitas yang menghibur untuk pengunjung dari segala usia. Mulai dari Coffee & Beverages Market, Talkshow with Coffee Experts, Coffee Community Activities, Brewing Competition , serta Automotive Exhibition akan hadir dalam suasana yang memukau.

Bekasi Coffee Corner.

Salah satu acara yang tidak boleh dilewatkan dalam MAYgical adalah Bekasi Coffee Corner. Dalam acara ini, pengunjung akan dapat menikmati kelezatan kopi dan minuman lainnya. Coffee & Beverages Market akan berlangsung pada tanggal 9 hingga 12 Mei 2024, di mana pengunjung dapat menemukan berbagai macam kopi dan minuman dari berbagai penjuru dunia. Selain itu, pada tanggal 10 Mei 2024, akan ada Coffee Experts Talkshow yang akan memberikan wawasan menarik tentang dunia kopi. Pengunjung juga dapat berpartisipasi dalam berbagai kegiatan komunitas kopi yang diadakan pada tanggal 10 hingga 11 Mei 2024. Dan jangan lewatkan Brewing Competition yang akan berlangsung pada tanggal 11 hingga 12 Mei 2024, di mana peserta akan memperebutkan gelar juara dalam kontes pembuatan kopi. Acara ini akan ditutup dengan Awarding Night pada tanggal 12 Mei 2024, di mana para pemenang akan diumumkan dan menerima penghargaan mereka.

Galaxy Auto Show.

Selain itu, bagi pecinta otomotif, Galaxy Auto Show adalah acara yang wajib dikunjungi. Pameran otomotif ini akan berlangsung mulai tanggal 20 hingga 26 Mei 2024. Pengunjung dapat melihat berbagai jenis mobil dan teknologi terkini dalam industri otomotif. Pada tanggal 25 Mei 2024, akan diadakan Modificated Car Contest, di mana peserta akan memamerkan mobil modifikasi mereka yang unik dan kreatif. Acara ini akan menjadi ajang untuk memamerkan keterampilan dan kreativitas dalam modifikasi mobil.

MAYgical adalah kesempatan yang sempurna bagi pengunjung untuk dapat merasakan sebuah pengalaman yang unik dan pastinya juga dapat menambah pengetahuan dalam suasana yang dipenuhi energi positif. Jadi, jangan lewatkan kesempatan untuk mengunjungi Grand Galaxy Park dan bergabung dalam keseruan MAYgical: The Fantabulous Fest of Energy.

Untuk informasi lebih lanjut mengenai acara-acara yang akan diadakan dalam MAYgical, kunjungi situs web resmi Grand Galaxy Park.

Related

  • News

    Yuk Ajak si Kecil Olahraga: Yoga & Barre Kids by Playdate Bekasi di Grand Galaxy Park

    Aktivitas fisik untuk anak sekarang semakin beragam dan menyenangkan. Salah satu yang sedang menarik perhatian para orang tua di Bekasi| read more ...

  • News

    Akhiri Tahun dengan Lebih Bersinar di Grand Galaxy Park Bekasi: Promo Akhir Tahun di C&F dan The Body Shop

    Menutup tahun selalu menjadi momen yang tepat untuk memanjakan diri dan menyambut awal yang baru bersama orang-orang terdekat. Di Grand| read more ...

  • News

    Akhir Tahun Makin Seru di Grand Galaxy Park Bekasi: Promo Dahsyat Brand Fashion Ternama

    Menjelang pergantian tahun, waktunya menyambut momen baru dengan gaya yang lebih segar dan penuh percaya diri. Di Grand Galaxy Park| read more ...